Bekerja sama dengan Navigat Energy, SSEK dan JIS Academy, ASA dengan bangga mengumumkan peluncuran terobosan Navigat Elite Youth Soccer Academy League (NEYSAL) untuk Indonesia, dengan awal 32 tim akademi sepakbola dijadwalkan untuk berlaga pada hari Minggu 26 Januari 2014.
Setelah pertemuan di Jakarta pada 3 Januari 2014, ASA dengan ini mengundang 6 akademi sepak bola untuk bergabung dengan tim ASA Elite untuk mengikuti turnamen liga selama 10 minggu mencakup seluruh U10, U12, U14 dan tingkat usia Senior. Adapun 6 akademi sepak bola yang mengikuti turnamen ini adalah:
1. SSB Abstrax
2. SSB Astam
3. SSB Pelita Jaya
4. SSB Putra Agung
5. SSB Regas SMP (RJR)
6. SSB Ralin
SSB Putra Agung telah menjalani pertandingan tandangnya pada tanggal 26 Januari 2014 melawan SSB Ralin. Hasil yang kurang memuaskan untuk tim U10, U12, U14 dan senior yang mengalami kekalahan perdananya. Pelatih Tim U10 (bpk Bambang dan Asisten Pelatih bpk Ketut) sangat puas dengan penampilan anak didiknya. Yang mana mereka hanya 1 minggu baru bergabung. Rata-rata pemainnya diambil dari usia 9 (kelahiran 2005) dan usian 10 (kelahiran 2004)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar